English English Indonesian Indonesian
oleh

Gagal Panen hingga Kelangkaan Pupuk-Solar Jadi Catatan Warga Majauleng untuk AR Rahman

FAJAR WAJO – Persoalan pertanian dikeluhkan hampir di semua desa  di Kecamatan Majauleng yang didatangi pasangan Cabup Wajo, Andi Rosman-dr Baso Rahmanuddin. Mulai dari gagal panen hingga kelangkaan pupuk dan solar.

Mantan Kepala Desa Lagosi, Andi Hamid di tengah Kampanye Dialogis AR Rahman di Desa Uraiyang, Kecamatan Majauleng, Jumat 27 September 2024, menuturkan hasil pertanian disejumlah wilayah yang ada di Kabupaten Wajo mengalami gagal panen.

Khususnya di Kecamatan Majauleng mengalami gagal panen dalam beberapa tahun terakhir. Kegagalan itu diakibatkan karena tanaman padi warga diserang hama tikus, banjir dan kemarau.

“Gagal panen karena padi dimakan tikus, banjir, kemarau. Saya berharap AR Rahman dengan program yang ditawarkan ke masyarakat mampu mengatasi gagal panen para petani di Kabupaten Wajo,” kata, Andi Hamid

Calon Bupati Wajo, Andi Rosman mengatakan dengan program yang ditawarkan AR Rahman, maka solusi dari persoalan pertanian yang ada di Bumi Lamaddukelleng ini akan teratasi jika AR Rahman terpilih menahkodai Kabupaten Wajo.

“Hampir di semua titik yang kami datangi persoalan pertanian banyak dikeluhkan, dan Alhamdulillah AR Rahman telah menyiapkan program pertanian sebagai solusi dari permasalahan yang ada saat ini,” tandasnya

Di tempat lain, antusias warga sambut dr Baso Rahmanuddin (DBR) terlihat ketika memasuki lokasi kampanye di Desa Cinnongtabi Kecamatan Majauleng.

Hadir tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan segenap warga Desa Cinnongtabi.
Juga, Anggota DPRD Kabupaten Wajo antara lain: Irfan Saputra,  Sulhan, Andi Bayuni serta perwakilan partai PPP sebagai pengusung paslon AR-Rahman di Pilkada.

News Feed