English English Indonesian Indonesian
oleh

Jobstreet by SEEK Tawarkan Perusahaan Buka Pengumuman Loker Secara Gratis

FAJAR, MAKASSAR—Data Kementerian Ketenagakerjaan Indonesia di tahun 2023 menunjukkan bahwa sekitar 78% atau dari lebih dari 180,000 lowongan kerja di Indonesia berada di pulau Jawa.

Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan ketersediaan lowongan kerja di wilayah lain di Indonesia seperti Sumatera (8,7%), Indonesia Timur (10,9%), Sulawesi (1,4%), dan Kalimantan (1,1%).

Berdasarkan data BPS Februari 2024, provinsi Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan memiliki tingkat pengangguran terbuka di atas rata-rata nasional Indonesia (4,82%) di angka 5,98% dan 4,9%.

Berbeda dengan empat provinsi lainnya di wilayah Sulawesi yang memiliki tingkat pengangguran terbuka yang jauh lebih rendah di kisaran 3,02% hingga 3,22% saja.

Sementara itu, untuk provinsi Maluku memiliki tingkat pengangguran terbuka yang cukup tinggi, yakni 5,96%. Namun, provinsi Maluku Utara mencatatkan angka yang relatif baik dengan 4,16%.

Sebagai platform pencarian kerja terkemuka Indonesia, Jobstreet by SEEK, melalui kampanye #NextMillionJobs mendukung perusahaan untuk memasang iklan lowongan pekerjaan.

Ini dilakukan tanpa batas, kapan saja, untuk posisi apapun, secara gratis dan aman.
Inisiatif tersebut, dirancang untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Bali, Nusa Tenggara, Papua, serta daerah di sekitarnya.

Jobstreet by SEEK, memfasilitasi akses yang lebih luas bagi para pencari kerja. Juga memberikan kesempatan yang lebih inklusif bagi perusahaan untuk menemukan kandidat lokal berkualitas, tanpa memandang skala bisnis mereka.

News Feed