English English Indonesian Indonesian
oleh

Biskuat Kolaborasi Manchester United Cari Bintang Sepakbola Anak Indonesia

Kolaborasi epik Biskuat x Manchester United kali ini, juga mendapatkan dukungan penuh dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek, Dr. Muhammad Hasbi menyampaikan dukungan dan apresiasi kepada Biskuat atas konsistensinya dalam upaya pengembangan potensi dan penguatan karakter positif anak Indonesia.

Kolaborasi ini merupakan salah satu contoh sinergi positif yang sejalan dengan nilai-nilai penguatan pendidikan karakter yang menjadi prioritas dari Kemendikbudristek.

“Sebab kami memahami bahwa anak merupakan aset penting bagi masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia yang bermartabat, berbudaya, dan berkarakter,” jelas Dr. Muhammad Hasbi.

Pelatih Manchester United Soccer School (MUSS) yang berlokasi di Carrington, UK, Michael Neary menjelaskan bahwa berangkat dari kesamaan value dengan Biskuat, ia pun percaya bahwa setiap anak bisa mendapatkan banyak manfaat positif.

Khususnya dalam olahraga sepakbola yang dapat mendukung pengembangan potensi dan karakter mereka. Melalui kolaborasi tersebut, mereka ingin menginspirasi setiap anak agar memiliki berbagai karakter positif seperti kerja sama tim, pantang menyerah dan semangat untuk jadi lebih kuat.

“Berbekal hal tersebut, kami berharap kolaborasi ini bisa menjadi wadah yang tepat untuk pengembangan potensi dan penguatan karakter anak sehingga kedepannya mereka dapat menjawab tantangan agar menjadi sukses dimasa depan,” kata Michael.

Mom Influencers, Donna Agnesia mengakui bahwa potensi dan karakter anak memang perlu dikembangkan sejak dini serta didukung oleh lingkungan terdekat.

News Feed