English English Indonesian Indonesian
oleh

Asah Kemampuan Mahasiswa Memahami Teknologi Lewat SNTEI

FAJAR, MAKASSAR — Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) menggelar Seminar Nasional Teknik Elektro dan Informatika (SNTEI) 2024 tahun ke- 11 yang dilaksanakan di Hotel Harper Makassar, Kamis, 19 September 2024.

SNTEI adalah seminar nasional Jurusan Teknik Elektro dan Teknik Informatika dan Komputer Politeknik Negeri Ujung Pandang sebagai wadah komunikasi ilmiah antar akademisi, peneliti dan praktisi dalam menyebarluaskan hasil penelitian bidang rumpun elektro dan informatika yaitu teknik listrik, energi, elektronika, kontrol, telekomunikasi, multimedia, komputer dan jaringan.

Kegiatan ini sebagai agenda tahunan dengan tema yang berbeda, Seminar SNTEI tahun 2024 ini mengangkat tema “Integrasi Teknologi Ruang Udara Masa Depan sebagai Jembatan Menuju Jaringan Telekomunikasi Multiplatform”

Wakil Direktur Bidang Umum dan Keuangan, Dr.Jamal, S.T., M.T. mengatakan Seminar Nasional ini sebagai wadah untuk mempublikasikan hasil penelitian, Banyak hal yang bisa diasah dalam kegiatan ini salah satunya kemampuan mahasiswa untuk memahami teknologi sebagai jembatan menuju jaringan telekomunikasi.

Ketua Jurusan Teknik Elektro, Bpk. Prof. Ahmad Rizal Sultan, ST. MT. Ph.D, menjelaskan kegiatan ini selain pemaparan materi juga ada sesi presentasi makalah, tahun ini berbeda dengan tahun kemarin karena makalah yang di submit dalam bentuk bahasa Inggris agar kedepannya dapat tingkatkan model internasional.

Ketua Jurusan Teknik Informatika dan Komputer, Iin Karmila Yusri, S.ST. M.Eng. Ph.D, mengatakan yang perlu diubah dari mahasiswa itu mindsetnya bahwa
mahasiswa PNUP perlu mengembangkan kerjasama untuk mendapatkan pengetahuan yang baru dan mencoba memperluas ruang lingkupnya.

News Feed