English English Indonesian Indonesian
oleh

FK UMI Jadi Percontohan Pengelolaan Keuangan FK Universitas Islam Al-Azhar Mataram

Menurutnya, FK merupakan penyumbang dana terbesar dalam sebuah universitas, sehingga diperlukan kemampuan pengelolaan keuangan yang baik. Ini agar memberikan manfaat keberlanjutan bagi universitas.

“Kami melihat UMI sudah jauh melangkah sehingga kami memilih kesini. Karena kita juga sama-sama bernafaskan Islam sehingga banyak hal bisa kami pelajari bersama,” ucapnya.

Dekan FK UMI, Dr dr H Nasrudin Andi Mappaware mengatakan sesama asosiasi fakultas kedokteran swasta tentu saling sharing dan membagi ilmu sehingga mendapatkan pengalaman.

Kata dr Nas, masing-masing yayasan atau institusi tentu punya keunikan dalam pengelolaan keuangan.

“Ini bisa saling mengadopsi, kami dari FK UMI dan Universitas Al Azhar Mataram,” tuturnya.

Sementara kedatangan Universitas Al Azhar Mataram ke UMI memang untuk melihat tata cara pengelolaan keuangan UMI, utamanya FK UMI.

Di swasta isu ini sangat seksi untuk dibahas. Sebab kebijakan masing-masing yayasan atau universitas itu cukup berbeda.

“Tentu kita mencari model atau mekanisme yang terbaik. Terutama dalam pengembangan institusi, pembelajaran, penelitian terutama dalam pengembangan investasi SDM dan sarana prasarana.

dr Nas juga menilai jika masalah pengelolaan keuangan di kampus swasta lumayan seksi dibahas karena kebijakan masing-masing yayasan dan universitas yang berbeda sehingga diperlukan model dan mekanisme yang terbaik.

“Makanya kita perlu mencari model bentuk dan mekanisme yang tentu yang terbaik terutama dalam pengembangan institusi pembelajaran,
penelitian dan pengembangan investasi SDM serta sarana prasarana,” pungkasnya.(wis)

News Feed