English English Indonesian Indonesian
oleh

Preview Brasil vs Ekuador: Saatnya Mengejar Ketertinggalan

“Kami memiliki banyak kualitas, grup yang sangat berbakat. Ini tentang fokus agar kami bisa meraih dua kemenangan ini, yang akan menjadi hal mendasar bagi kami,” katanya di CBF TV.

Moura sendiri berharap bisa membantu Brasil. “Saya datang untuk membantu dengan pengalaman saya. Saya di sini untuk membantu Brasil keluar dari situasi ini. Itu sangat mungkin,” tegasnya.

Bagaimana dengan Ekuador yang saat ini berada di posisi kelima klasemen? Ini akan menjadi laga debut pelatih Sebastián Beccacece yang menggantikan Félix Sánchez Bas. Dan dengan persiapan hanya lima hari, ini akan jadi laga berat bag mereka.

Namun, mantan asisten Jorge Sampaoli di timnas Argentina itu tampaknya cukup rileks. Ia menyebut perannya ini sebagai tantangan yang mesti ia jalani.

“Merupakan tanggung jawab yang indah untuk dapat bekerja demi impian sebuah negara. Ini memungkinkan kita membangkitkan semangat dan menularkan mimpi, ” katanya di Info Bae.

Brasil masih belum bisa diperkuat Neymar yang cedera ACL sejak Oktober tahun lalu. Raphinha yang mendapat skorsing juga akan absen bersama Yan Couto dan Savinho yang mengundurkan diri karena cedera. Dengan demikian, Dorival akan berharap banyak pada trio lini depan Real Madrid; Rodrygo, Vinicius Junior, dan Endrick.

Sedangkan Ekuador, mereka tanpa bek Christian Ramirez yang mengalami cedera pergelangan kaki dalam pertandingan kualifikasi Liga Europa. Namun, Pervis Estupinan sudah kembali setelah absen lama.

Pencetak gol terbanyak sepanjang masa Ekuador Enner Valencia akan tetap menjadi ujung tombak serangan. Striker veteran itu  akan berusaha menambah 41 gol yang telah ia cetak untuk negaranya.

News Feed