FAJAR, MAKASSAR — Pembangunan Stadion Sudiang bisa terus dilanjutkan. Masalah Kawasan Keselamatan Operasional Penerbangan (KKOP) dipastikan tidak terganggu.
Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah V Makassar Asri Santosa mengatakan, lokasi tepatnya Stadion Sudiang akan dibangun adalah kewenangan Dinas Pemuda dan Olahraga bersama Kementerian PUPR. Namun, atas permintaan Dispora, Otoritas Bandar membantu memetakan pada titik koordinat dengan ketinggian yang diperbolehkan.
Dispora telah mengusulkan titik lokasi pembangunan, dan Otban hanya memberikan informasi terkait ketinggian bangunan yang aman pada titik-titik tertentu bagi KKOP.
“Dari itu saya mengusulkan masing-masing titik yang diusulkan oleh Kadispora, kalau titik A tingginya sekian, titik B sekian,” ujar Asri saat dihubungi FAJAR, Jumat, 30 Agustus.
Asri mengutarakan bahwa pembangunan Stadion di Kawasan Olahraga (KOR) Sudiang tidak akan bermasalah dengan KKOP. Bahkan, kata ia, akan ada penyesuaian-penyesuaian terkait jalur penerbangan di sekitar area tersebut.
“Ya sedikit berubah. Nanti ada namanya Direktorat Navigasi Penerbangan yang nanti akan mengevaluasi jalurnya, jadi pesawat bisa masuk dengan aman,” ungkap Asri.
Lanjut Asri, di Stadion nantinya juga harus ada lampu rotator standar penerbangan yang diletakkan pada ketinggian yang ditentukan. Kata ia, itu berfungsi untuk menandakan keberadaan Stadion agar diketahui oleh pilot yang hendak melintas di sekitar area tersebut.
“Di situlah nanti kita bisa tahu kita posisinya di mana, sebelah sini ada stadion kita (pesawat) tidak boleh mendekat,” tambah Asri.