English English Indonesian Indonesian
oleh

Ahmad Abdy Baramuli Tegaskan Komitmen Partai Gerindra dan Keluarga

FAJAR, PINRANG — Dinamika politik di keluarga besar Baramuli pada Pilkada Pinrang menjadi pembahasan di kalangan masyarakat.

Pasalnya, Ahmad Abdy Baramuli (AAB) sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Pinrang tidak bisa mengusung saudaranya, Ahmad Jaya Baramuli (AJB) yang saat ini juga maju di Pilkada Pinrang.

Diketahui, AAB merupakan politisi senior yang membuktikan komitmen terhadap partai dan keluarga dapat berjalan beriringan, meski kadang harus melalui jalan berliku.

Berawal dari sebuah harapan besar, AAB dengan penuh keyakinan mengusulkan nama (AJB-Abdillah Natsir (AN) ke DPP Gerindra melalui Ketua DPD, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA).

Bukan hanya sekadar mengusulkan, AAB bahkan telah meng-Gerindra-kan AJB. Hal itu dilakukan AAB untuk menunjukkan dedikasinya terhadap partai dan keluarganya.

Sebagai informasi, AJB bukan orang baru dalam kancah politik lokal Pinrang. AJB adalah sosok yang telah membuktikan loyalitasnya sebagai Ketua TKD Kabupaten Pinrang untuk pemenangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 yang lalu.

Awalnya, senyum kebahagiaan terpancar di wajah keluarga Baramuli ketika AJB berhasil mendapatkan rekomendasi tunggal dari Partai Gerindra.

Namun, takdir berkata lain. Secara mengejutkan, rekomendasi berbeda dikeluarkan oleh DPP Partai Gerindra untuk Usman-AndiHastri.

Selama lebih dari sebulan, drama perebutan rekomendasi Partai Gerindra berlangsung, menciptakan ketegangan dan spekulasi di kalangan publik.

Di tengah badai kekecewaan yang menerjang, AAB membuktikan kapasitasnya sebagai politisi senior yang berjiwa besar. Meski banyak pihak menduga bahwa AAB dan keluarga Baramuli merasa dipermalukan, ia justru menunjukkan sikap yang luar biasa.

News Feed