English English Indonesian Indonesian
oleh

Kritikan untuk Oligarki Kekuasaan dari Maros

Aksi ini merupakan bentuk penyelamatan demokrasi.
“Negara makin hancur di bawah kepemimpinan rezim Jokowi, di mana rakyat ditindas, kelas buruh dihisap, kaum tani jadi korban monopoli tanah,” jelasnya.

Di depan Gedung DPRD mereka memasang spanduk dan melakukan orasi secara bergantian. Merek kemudian diterima oleh anggota DPRD Maros, Andi Fajrin Amir, Rahmat Hidayat, Shabir, Muh Yusuf, Bambang Jayanto, Machmud Alkani, dan Jumiati Aprilia.

Kemudian mereka menemui massa untuk bersama-sama masuk ke ruang rapat paripurna. Sedangkan anggota DPRD Maros, Rahmat Hidayat mengatakan akan menampung aspirasi ini dan selanjutnya akan di sampaikan ke pusat.

“Untuk perda ketenagakerjaan kami akan akomodir lewat pimpinan kami untuk ditindaklanjuti di RDP,” katanya.

Anggota DPRD Maros lainnya, Andi Fajrin Amir dengan suara tegas mengatakan berada pada barisan yang sama. “Saya dan mahasiswa berada pada tujuan yang sama,” katanya. (rin/zuk)

News Feed