English English Indonesian Indonesian
oleh

Adaptif Era Digital, Silaturrahmi PWA, Ketua Umum Yasdic IMMIM, Perkenalkan Platform Digital Undang Ustadz Cari Masjid

FAJAR, MAKASSAR — Dewan Pengurus Pusat Ikatan Masjid Mubalig Indonesia Muttahidah (DPP IMMIM) dengan Pengurus Wilayah Aisyiah (PWA) Sulawesi Selatan kembali melakukan kunjungan silaturahmi.

Ada beberapa hal yang menjadi pembahasan dalam silaturahmi tersebut. Kali ini berlangsung di Ruang Rapat PWA Jl Bulusaraung Makassar, Jumat, 23 Agustus 2024.

Ketua Umum DPP IMMIM, KH M Ishaq Samad menyampaikan juka silaturahmi tersebut untuk meningkatkan kerja sama kedua lembaga dakwah untuk kemajuan umat.

“Selain itu pada kesempatan ini IMMIM memperkenalkan platform digital Undang Ustaz Cari Masjid melalui immim.id,” ucapnya.

Ishaq Samad juga berharap mubaligat PWA Sulsel bukan hanya memiliki kompetensi di bidang agama Islam, tetapi juga di berbagai bidang, seperti bidang kesehatan, ekonomi, dan sebagainya.

Selain itu, sejumlah mubaligat di Sulsel masih banyak yang belum percaya diri tampil, seperti mubaligh yang sudah populer.

“Semoga platform immim.id bisa meningkatkan kepercayaan diri para mubaligat untuk tampil lebih profesional,” harapnya.

Ketua YASDIC IMMIM Dr. Ir. Hj. Nurfadjri Fadeli Luran, M.Pd, menjelaskan platform digital immim.id yang ditujukan tidak hanya digunakan untuk kalangan mubalig/mubaligat IMMIM tetapi juga dari berbagai kalangan, termasuk mubaligat dari PWA Sulsel, sebutnya.

“Di platform immim.id ditampilkan profil para mubalig/mubaligat dan profil masjid, sehingga umat dengan mudah mengakses setiap mubalig/mubaligat dan masjid sesuai dengan kebutuhan umat,” jelasnya.

Dikatakan sejumlah lembaga dakwah lainnya telah bekerja sama dan mendaftarkan mubalig/mubaligatnya di platform immim.id, di antaranya Fatayat NU, DMI, dan sebagainya.

News Feed