English English Indonesian Indonesian
oleh

Kolaborasi Danamon Group Pacu Semangat Tumbuh Bersama

Kemudahan Transaksi Sembilan Mata Uang
Consumer Business and Wealth Business Head, PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Ivan Jaya, memaparkan, pada acara DXPO by Danamon 2024 di Makassar, Danamon kembali memperkenalkan produk Tabungan Danamon LEBIH PRO, sebagai solusi finansial yang memenuhi kebutuhan nasabah untuk menyimpan dan bertransaksi dengan sembilan mata uang dalam satu rekening.

“Danamon bangga dapat memperkenalkan Tabungan Danamon LEBIH PRO kepada masyarakat di Makassar dan Indonesia bagian timur. Produk inovatif ini adalah tabungan sembilan mata uang yang menawarkan berbagai fitur menarik untuk memberikan kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi valuta asing. Tabungan yang #BanyakLebihnya ini hadir dengan beragam fitur dan rate mata uang yang berani diadu. Danamon bahkan akan mengganti lima kali selisih rate-nya jika nasabah menemukan rate yang lebih kompetitif,” urai Ivan.

Sembilan mata uang tersebut yaitu Indonesian Rupiah (IDR) sebagai mata uang dasar, US Dollar (USD), Japanese Yen (JPY), Chinese Yuan (CNY), New Zealand Dollar (NZD), Australian Dollar (AUD), Singapore Dollar (SGD), Euro (EUR), dan British Poundsterling (GBP).

“Ini memudahkan bagi nasabah yang bertransaksi di luar negeri. Cukup menggunakan satu kartu debit, tidak perlu repot lagi menukarkan mata uang,” lanjut Ivan.

Dari kiri; Chief of Business & Portfolio Officer PT Adira Dinamika Multi Finance, Harry Latif; Vice President Director PT Bank Danamon Indonesia Hafid Hadeli; President Director PT Bank Danamon Indonesia Daisuke Ejima; Syariah and Sustainability Finance Director PT Bank Danamon Indonesia Herry Hykmanto; Chief Strategy Officer, PT Bank Danamon Indonesia Reza Iskandar Sardjono; President Director PT Zurich Asuransi Indonesia, Edhi Tjahja Negara; dan Chief Customer Management Officer PT Home Credit Indonesia Cahyadi Poernomo. Mereka hadir pada pembukaan DXPO by Danamon 2024 di Trans Studio Mall Makassar, Kamis, 22 Agustus. FOTO IST

Zurich Sediakan Asuransi Khusus Demam Berdarah
DXPO by Danamon 2024 juga menghadirkan PT Zurich Asuransi Indonesia, Tbk, yang termasuk dalam MUFG Group. President Director PT Zurich Asuransi Indonesia, Tbk, Edhi Tjahja Negara, menuturkan, ada beberapa jenis asuransi yang disediakan. Sebut saja, asuransi kecelakaan berkendara, properti, travel delay, hingga kehilangan bagasi.

News Feed