”Pemusatan latihan ini dirancang untuk memperkuat teknik, strategi, dan kekompakan tim. Totalnya ada 16 atlet yang akan mengikuti empat kategori. Masing-masing double campuran, triple
campuran, triple putra, dan beregu campuran,” ujarnya kepada FAJAR, Jumat, 16 Agustus.
Lebih lanjut dia mengatakan, dengan dukungan fasilitas latihan lapangan sintetik dan bimbingan dari pelatih yang profesional, dia berharap para atlet mampu mencapai performa terbaiknua di PON mendatang.
”PON nanti akan menjadi ajang unjuk kebolehan bagi ribuan atlet dari seluruh Indonesia, termasuk Sulsel. Semoga tim gateball Sulsel mampu menjalankan strategi dan kerja sama yang baik, agar dapat memberikan kontribusi dalam perolehan medali,” harapnya.
Ali juga menegaskan, Sulsel menargetkan medali emas di keempat kategori yang mereka ikuti tersebut. Dengan target ringgi itu, para atlet diharapkan mampu mengerahkan kemampuan terbaiknya selama berlaga.
”Dengan semangat dan komitmen yang ditunjukkan hari ini, kita semua menantikan penampilan gemilang dari tim gateball Sulsel pada PON mendatang. Selamat berlatih, dan semoga sukses,” tutupnya. (wid)