FAJAR, WARSAWA–Piala Super Eropa 2024 menjadi milik juara Liga Champions, Real Madrid. Menghadapi kampiun Liga Europa, Atalanta Madrid menang 2-0 di National Stadium, Warsawa, Polandia, Kamis hari ini.
Imbang 0-0 di babak pertama, Federico Valverde membuka skor untuk Los Blancos di menit ke-59 berkat assist Vinicius Junior.
Bintang baru Madrid, Kylian Mbappe kemudian menggandakan keunggulan di menit ke-68 setelah menerima umpan manis dari Jude Bellingham.
Bagi Madrid, kemenangan ini menjadikan mereka sebagai klub tersukses dalam sejarah Piala Super UEFA.
Real Madrid saat ini sudah meraih enam gelar. Sebelumnya, mereka juga juara pada 2002, 2014, 2016, 2017, dan 2022. Selain itu, mereka runner up: tiga kali, yakni pada1998, 2000, dan 2018.
Dengan enam gelar ini, Madrid melampaui torehan Barcelona dan AC Milan yang sama-sama mengoleksi lima gelar.
Berikut daftar juara 10 edisi terakhir dan kolektor gelar terbanyak Piala Super Eropa:
Juara 10 Edisi Terakhir
2024: Real Madrid
2023: Manchester City
2022: Real Madrid
2021: Chelsea
2020: Bayern Munchen
2019: Liverpool
2018: Atletico Madrid
2017: Real Madrid
2016: Real Madrid
2015: Barcelona
Kolektor Gelar Terbanyak
Real Madrid
Juara: 6 (2002, 2014, 2016, 2017, 2022, 2024)
Runner up: 3 (1998, 2000, 2018)
Barcelona
Juara: 5 (1992, 1997, 2009, 2011, 2015)
Runner up: 4 (1979, 1982, 1989, 2006)
AC Milan
Juara: 5 (1989, 1990, 1994, 2003, 2007)
Runner up: 2 (1973, 1993)
Liverpool
Juara: 4 (1977, 2001, 2005, 2019)
Runner up: 2 (1978, 1984)