English English Indonesian Indonesian
oleh

Kapolres AKBP Restu Wijayanto Pimpin Anev GO Bulanan demi Meningkatkan Pelayanan untuk Masyarakat

FAJAR, MAKASSAR — Untuk meningkatkan kinerja personel Polres Pelabuhan Makassar dalam melaksanakan tugas sehari-hari, Kapolres AKBP Restu Wijayanto memimpin anev gelar operasional (GO) bulanan di Mapolres, Rabu, 14 Agustus 2024.

“Kegiatan anev dihadiri oleh Wakapolres Kompol Sugeng Suprijanto, para PJU, Kapolsek, dan para perwira masing-masing fungsi,” ucap Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar, Iptu Hasrul.

Dalam hasil anev tersebut, secara umum ganguan kamtibmas diwilkum Polres Pelabuhan Makassar masih aman dan kondusif. Namun perlu peningkatan kegiatan kepolisian ditinjau dari lokasi gangguan kamtibmas yang masih marak terjadi di jalan umum, pemukiman warga, dan sekitar pelabuhan.

“Kegiatan kepolisian ditingkatkan, seperti patroli wilayah guna menjaga kamtibmas tahapan pemilukada dan memberikan imbauan kepada masyarakat. Serta mengawasi bongkar muat di Pelabuhan Paotere dan Pelabuhan Soekarno-Hatta,” imbuh Hasrul. (*)

News Feed