English English Indonesian Indonesian
oleh

Badan Bahasa Umumkan Penerima Bantuan Pemerintah untuk Komunitas Penggerak Literasi Tahun 2024

FAJAR, MAKASSAR-Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) dengan bangga mengumumkan daftar penerima Bantuan Pemerintah (Banpem) untuk Komunitas Penggerak Literasi Tahun 2024. Bantuan ini merupakan bentuk apresiasi dan dukungan terhadap geliat gerakan literasi di Indonesia yang terus berkembang melalui inisiatif dari komunitas-komunitas literasi dan taman bacaan masyarakat (TBM) di berbagai daerah.

Tahun ini, banyak komunitas literasi (komlit) dan TBM yang berhasil meraih apresiasi atas dedikasi dan upaya mereka dalam mengembangkan program-program literasi di masyarakat. Melalui Banpem dari Badan Bahasa, komunitas-komunitas ini akan mendapatkan dukungan yang diperlukan untuk melanjutkan dan memperluas program literasi mereka. Banpem ini diharapkan dapat makin meningkatkan minat baca dan budaya literasi di Indonesia.

“Ini adalah bukti nyata dari semangat dan kerja keras para pegiat literasi di seluruh Indonesia. Kami melihat betapa pentingnya peran komunitas literasi dan TBM dalam membangun masyarakat yang melek huruf dan berwawasan luas. Melalui bantuan ini, kami berharap mereka dapat terus berkarya dan menginspirasi lebih banyak orang,” ujar Kepala Badan Bahasa, Ganjar Harimansyah.

Sebuah kebanggaan bagi Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Sulawesi Barat karena ada 25 komlit yang terpilih sebagai penerima Banpem ini. Jumlah ini terbanyak di seluruh Indonesia. Terbanyak kedua dari Jawa Timur (24 komlit), Jawa Barat ( 23 komlit), Yogyakarta ( 22 komlit) , dan Jawa Tengah (20 komlit). Capaian ini tentu saja tidak terlepas dari hasil kolaborasi antara BBP Sulsel dan para pegiat literasi di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Sulawesi Barat.
Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Selatan (BBP Sulsel) tentu mengucapkan selamat kepada penerima Banpem. Semoga gerak dan langkah literasi di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat makin semarak.

News Feed