English English Indonesian Indonesian
oleh

FKIP Unipa Gandeng Pemda Paniai Siapkan Calon Guru Masa Depan

Sementara itu, Dekan FKIP Unipa, Hengki Mofu, SPd, MA, memberikan apresiasi kepada pihak Pemerintah Daerah Paniai yang telah memberikan perhatian khusus sektor pendidikan. Menurutnya, hal yang dilakukan oleh pemerintah merupakan langkah yang tepat dalam memajukan pendidikan di Papua.

“Kita harus bersyukur karena Pemerintah Daerah Paniai memberikan perhatian khusus kepada pendidikannya. Kita tidak bisa membayangkan kalau pemerintah tinggal diam melihat keterbatasan SDM tenaga guru di Paniai, akan banyak anak-anak kita yang akan putus sekolah. Terima kasih, kami akan berjuang semaksimal mungkin untuk menyukseskan program mulia ini,” ujarnya.

Sekadar diketahui, acara penandatanganan MoU dan PKS ini dihadiri sejumlah pimpinan Pemerintah Daerah Paniai dan Pimpinan Unipa, yaitu Pj Bupati Paniai, Dr Martha Pigome, SH, MHum; Sekkab Paniai, Denci Meri Nawipa, SIP; Kepala Dinas Pendidikan Paniai, Nurhaidah, SE; Sekretaris Dinas Pendidikan Paniai, Agus Kobepa, SPd, MPd; serta dari kalangan pimpinan Pemda Paniai lainnya, Dr Francina F Kesaulija, SHut, MEnvSc, selaku Wakil Rektor IV Unipa; Hengki Mofu, SPd, MA, selaku Dekan FKIP Unipa; dan Akhiruddin, SPd, MPd, selaku Wakil Dekan III FKIP Unipa. (ams)  

News Feed