English English Indonesian Indonesian
oleh

Surat Edaran Pengaturan Penyampaian Aspirasi Diprotes Mahasiswa UINAM, Rektor Angkat Bicara

Prof Hamdan mencontohkan, seperti demo yang dilakukan kemarin dengan memperotes surat edaran, mahasiswa bahkan membuat pengantin keluar ke jalan marah-marah karena semua tamunya terhalang masuk ke tempat acara.

“Cara unjuk rasa seperti inilah yang perlu kami tertibkan. Kampus kami menyandang predikat kampus peradaban, kampus kami terakreditasi unggul, dan jajaran lima besar kampus keagamaan negeri terbesar di Indonesia. Kami tidak ingin lagi ada perilaku mahasiswa yang tidak mencerminkan peradaban dan mempertontonkan premanisme,” tandasnya.

Selain itu, Prof Hamdan turut menjelaskan perihal adanya dua mahasiswa disanksi drop out (DO) yang juga dituntut mahasiswa dalam aksi unjuk rasa kemarin. Pemberian sanksi tersebut, kata dia, sudah sesuai dengan hasil investigasi internal yang mendapati bahwa keduanya melakukan pelanggaran berat dengan minum minuman beralkohol di lingkungan kampus.

“Saya juga tegaskan bahwa tidak benar yang mereka sampaikan di publik bahwa dua mahasiswa yang diberhentikan (drop out) itu karena murni melakukan unjuk rasa, tapi terbukti dari hasil investigasi organ kampus kami, Dewan Kehormatan, mereka minum minuman keras di kampus. Dan sekarang ada beberapa lagi mahasiswa yang diproses,” bebernya.

Berdasarkan semua penjelasan yang disampaikan, Prof Hamdan menegaskan, tidak akan pernah mencabut surat edaran terkait pengaturan penyampaian aspirasi yang ia keluarkan.

“Jadi saya tegaskan, bahwa kami tidak akan pernah mencabut surat edaran itu. Saya akan memastikan kampus kami tidak tercoreng oleh ulah sekelompok mahasiswa yang tidak bertanggung jawab. Kami juga tidak membiarkan aksi anak-anak kami ditunggangi oleh kepentingan orang-orang tertentu yang tidak terkait dengan akademik,” tegasnya.

News Feed