English English Indonesian Indonesian
oleh

Perdana di Makassar, Kontes Bodi FOC Apresiasi Atlet Binaraga dan Fitnes 

FAJAR, MAKASSAR — Salah satu cara FITlife mengapresiasi para atlet binaraga dan fitnes di Makassar, yakni dengan menggelar FITlife Open Championship (FOC). Makassar menjadi salah satu dari empat kota terpilih untuk mengikuti acara kebugaran tersebut. Digelar di Atrium Mal Panakkukang Square, Minggu, 4 Agustus 2024.

Direktur FITlife Indonesia, Norman Effendi mengatakan, FOC ini baru pertama kali digelar di Makassar, merupakan seri ke-4. Ini merupakan bagian dari serangkaian turnamen binaraga yang diselenggarakan oleh FITlife.

“Ini sangat dinantikan oleh para atlet binaraga dan fitnes. Lantaran mampu menghidupkan suasana kebugaran di Makasar,” ucapnya.

Terbukti dari antusiasnya masyarakat terhadap kegiatan ini. Peserta tidak hanya berasal dari Makasar saja, melainkan dari kota di luar Makasar, seperti Papua, Palu, Ambon, dan Kalimantan Selatan.
 
“FITlife adalah produsen lokal minuman dan suplemen whey protein di Indonesia yang fokus dalam mempersembahkan honest nutrition di setiap produknya,” ucapnya.
 
FOC Makassar menampilkan panel juri resmi dan telah malang melintang dengan beragam prestasi di dunia binaraga Indonesia.

Mereka adalah Ismail Hulk sebagai Personal Trainer dari Makassar, Syahrulrhu, dan Fendik Novianto salah satu atlet body builder Indonesia yang sudah bertanding di beberapa ajang internasional mewakili Indonesia.
 
“Terdapat tiga kategori yang ditandingkan dalam FOC Makasar, yaitu Junior Men’s Fitness, Men’s Sport Physique, dan Men’s Fitness,” sebutnya.

Selanjutnya, para pemenang FOC 2024 dari masing-masing kota berkesempatan untuk ikut serta di ajang FOC Internasional pada 2025 mendatang dan memenangkan hadiah uang dengan total nilai sebesar Rp200 juta.

News Feed