English English Indonesian Indonesian
oleh

Pembentukan Koperasi Jasa Prima Dana Persada, Diskop Sulsel Harap Dapat Meningkatkan Perekonomian

HARIAN.FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-Demi menjaga silaturrahim antara eks karyawan dan karyawan aktif Bank Danamon, dibentuklah Koperasi Jasa Prima Dana Persada.

Beberapa eks karyawan Bank Danamon berkumpul untuk meresmikan koperasi ini sebagai wadah silaturahmi dan lembaga keuangan yang berfokus pada pengembangan bisnis baru, dimulai dari usaha-usaha yang telah dirintis oleh anggotanya, Selasa, 30 Juli 2024.

Roy Wairoy, Ketua Koperasi Jasa Prima Dana Persada, menyatakan bahwa pembentukan koperasi ini bertujuan sebagai wadah silaturahmi bagi para eks karyawan Bank Danamon dan juga untuk mengembangkan bisnis dalam bentuk lembaga keuangan.

“Kita bentuk di awal-awal ini guna sebagai wadah silaturahim sesama karyawan eks Bank Danamon yang nantinya akan mengembangkan bisnis sebagai lembaga keuangan,” tutur Roy.

Rapat pembentukan koperasi ini diawali dengan pembinaan dan penyuluhan pembentukan koperasi yang dihadiri oleh Indrawati dari Bidang Pengembangan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulawesi Selatan.

Dalam penyuluhan ini, Indrawati memberikan informasi terkait pembentukan koperasi, mulai dari dasar hukum hingga core bisnis yang akan dilakukan nantinya.

Dia berharap dengan dibentuknya Koperasi Jasa Prima Dana Persada, dapat meningkatkan perekonomian, khususnya di Sulawesi Selatan. “Pengembangan usaha kecil di masyarakat dapat terwujud dengan dibentuknya koperasi ini,” jelas Indrawati.

Pembentukan Koperasi Jasa Prima Dana Persada diharapkan dapat menjadi langkah awal yang positif dalam memperkuat ikatan silaturahmi dan juga membantu pengembangan usaha kecil yang akan berdampak pada peningkatan ekonomi lokal. (*)

News Feed