English English Indonesian Indonesian
oleh

Pj Bupati Pinrang Dituding Cawe-cawe di Pilkada

Harian.fajar.co.id, PINRANG-Aliansi Pemuda dan Masyarakat Pinrang mendatangi Kantor Bupati Pinrang melakukan demonstrasi, Senin, 22 Juli. Mereka menuding Penjabat (Pj) Bupati Pinrang, Ahmadi Akil, terlibat dalam cawe-cawe (campur tangan) di Pilkada Pinrang. Tuduhan ini muncul setelah Ahmadi Akil bertemu dengan tim sukses salah satu bakal calon bupati Pinrang.

Apalagi berdasarkan informasi, Pemkab Pinrang berencana melakukan mutasi besar-besaran. Ada 10 camat, seluruh lurah di Pinrang, dan beberapa pejabat kedinasan yang akan dimutasi. Koordinator Lapangan Aliansi Pemuda dan Masyarakat Pinrang, Asrianto menyatakan, Pj Bupati Pinrang cawe-cawe di Pilkada Pinrang. “Iya, Pj Bupati Pinrang cawe-cawe. Ada indikasi Pj Bupati Pinrang memihak pada salah satu bakal calon bupati Pinrang,” katanya pada Senin, 22 Juli.

Pihaknya menuntut berdasarkan pasal 2 Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang sikap pegawai ASN yang harus patuh pada asas netralitas dengan tidak berpihak kepada bentuk pengaruh apapun dan tidak memihak pada ketentuan tertentu. “Kami mengindikasi Pj Bupati Pinrang melanggar netralitas ASN sebagaimana telah kami kumpulkan bukti-bukti yang diperoleh di lapangan,” ungkapnya.

Aliansi Pemuda dan Masyarakat Pinrang pun mendesak Pj Bupati Pinrang untuk mundur dari jabatannya dan membatalkan mutasi dalam jajaran pemerintahan. “Kami menegaskan Pj Bupati Pinrang tidak melakukan penekanan terhadap bawahan demi kepentingan politik,” tambah Asrianto.

Hasil penelusuran Asrianto menunjukkan, adanya kedekatan tim sukses salah satu bakal calon bupati Pinrang dengan Pj Bupati Pinrang. “Kami mencurigai dan mengindikasikan bahwa ada kongkalikong di balik ini,” tuturnya. Asrianto juga menemukan, tim sukses tersebut mewakili salah satu kandidat saat mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati Pinrang di PPP Pinrang.

News Feed