English English Indonesian Indonesian
oleh

F8 Makassar Makin Ramai, Target 16 Negara Partisipan

FAJAR, MAKASSAR – Produk dan talenta lokal Makassar mendunia lewat F8. Penyelenggaraan F8 tahun ini dipastikan lebih meriah dari sebelumnya. F8 Makassar akan dihelat di Anjungan Pantai Losari 24-28 Juli 2024.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memastikan akan banyak hal-hal baru dan menarik di Makassar International Eight Festival & Forum (F8) kali ini. Di antaranya, talent-talent yang semuanya lokal.

“Saya minta talent lokal semua. Supaya lokal ini berbau global karena akan ada 6 tv (televisi) nasional yang live,” ungkap Danny, sapaannya, di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah Makassar, Senin, 15 Juli.

Danny memastikan event terbesar di Makassar ini bakal lebih ramai. Termasuk tamu asing yang menjadi peserta, maupun sebagai partisipan. Di forum saja, jika sebelumnya hanya 11 negara, kata Danny, sekarang menjadi 12 negara.

Sebelum acara, akan ada penutupan program Revitalising Informal Settlements and their Environment (RISE). Danny akan menerima 70 tamu dari luar negeri. Di antaranya, 50 profesor dari Australia. Mereka juga diundang hadir di F8.

Kemudian beberapa negara lainnya akan berpartisipasi menampilkan desain busana, seperti Prancis, Dubai, Filipina, Brunai Darusalam, dan Singapura. Kemudian, negara yang menampilkan penarinya. Lalu, banyak film-film ikut ditampilkan dari berbagai negara. “Saya yakin peserta F8 di luar 12 negara itu, bisa dapat 16 negara partisipan,” ucap Danny. (mum/dir)

News Feed