English English Indonesian Indonesian
oleh

Pembekalan KKN Angkatan Pertama UNIVERAL Hadirkan Ketua UPT KKN Kebangsaan

FAJAR, BONE-Universitas Almarisah Madani (UNIVERAL) akan segera melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan I. Kegiatan ini diawali dengan pembekalan KKN yang diadakan pada Kamis, 11 Juli 2024, di Aula Lantai 4 Kampus UNIVERAL.

Acara pembukaan dihadiri oleh Wakil Rektor I Dr. apt. Zulham, M.Si., Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Dr. apt. Fajriansyah, M.Si., Dosen Pembimbing Wilayah (DPW), Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), dan panitia KKN. Kegiatan pembekalan dimulai pukul 09.00 dan berlangsung hingga 16.00 WITA.

Pembekalan diawali dengan pembukaan oleh MC, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan MARS UNIVERAL, serta sambutan dari Wakil Rektor I bidang akademik, Dr. apt. Zulham, S.Farm., M.Si., yang mewakili Rektor UNIVERAL, Dr. Nursamsiar. Dalam sambutannya, Dr. Zulham menyampaikan bahwa KKN ini merupakan KKN angkatan pertama untuk UNIVERAL, yang sebelumnya dikenal sebagai STIFA Makassar. KKN ini adalah bagian penting dari kurikulum UNIVERAL, bertujuan untuk mengaplikasikan ilmu yang didapatkan di bangku kuliah, mengembangkan kemampuan sosial, dan meningkatkan kepekaan serta kemampuan pemecahan masalah di masyarakat.

Dr. Zulham juga menyampaikan salam hormat dari Drs. apt. H. Sahibuddin A. Gani selaku Ketua Yayasan dan Dra. apt. Hj. Aisyah Fatmawati selaku Dewan Pengawas Yayasan yang tidak dapat hadir. Beliau menutup sambutannya dengan pesan untuk menjaga nama baik almamater.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan materi pembekalan yang menghadirkan Dr. H. Hasrullah, M.A., sebagai pemateri inti dengan judul “Falsafah KKN”. Materi pertama didampingi oleh moderator apt. Yuri Pratiwi Utami. Dr. Hasrullah, akademisi ilmu komunikasi FISIP UNHAS Makassar yang saat ini menjabat sebagai Ketua UPT KKN UNHAS dan Ketua UPT KKN Kebangsaan, memulai materinya dengan pengenalan KKN bertema “Mengabdi Tanpa Batas”.

Ketua UPT menjelaskan bahwa KKN merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa, yang merupakan implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi (Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat). Tujuan KKN adalah penerapan ilmu pengetahuan, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan kemampuan mahasiswa, pemberdayaan masyarakat, peningkatan kualitas hidup masyarakat, pembentukan karakter dan moral mahasiswa, serta peningkatan kompetensi sosial. Harapannya, KKN ini bermanfaat bagi mahasiswa, perguruan tinggi, dan masyarakat.

Selama pembekalan, Dr. Hasrullah mengadakan diskusi interaktif dengan mahasiswa, membuka pemikiran mereka tentang apa yang akan dilakukan selama KKN. Beliau menekankan pentingnya peran seorang farmasis di masyarakat, seperti penyuluhan tentang obat tradisional, tanaman obat keluarga (TOGA), edukasi NAPZA, hingga program nasional seperti DAGUSIBU (Dapatkan, Gunakan, Simpan, dan Buang Obat yang Benar) dengan pendampingan langsung oleh DPL dan DPW.

Metodologi pelaksanaan KKN juga dijelaskan mulai dari perencanaan, persiapan, pelaksanaan, evaluasi, pelaporan, hingga tahap pasca KKN. Dr. Hasrullah menjelaskan hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan, serta kemampuan akhir yang akan diperoleh mahasiswa setelah melakukan KKN, yaitu wawasan, kepribadian unggul, kerja sama, adaptif, terampil, dan bertanggung jawab.

Setelah materi selesai, dibuka sesi diskusi. Seorang mahasiswi bertanya tentang trik agar mudah diterima masyarakat saat KKN. Mahasiswa lain menjawab perlunya menjalin komunikasi dan kerja sama dengan stakeholder (pemerintah setempat) serta kolaborasi bersama masyarakat. Dr. Hasrullah sepakat dan memberikan hadiah berupa buku terbitannya “Mozaik KKN Kebangsaan” kepada mahasiswa yang aktif.

Moderator menutup sesi dengan menyimpulkan materi dan pesan yang disampaikan: “Buktikanlah bahwa KKN Angkatan Pertama Mahasiswa/i UNIVERAL memberikan yang terbaik dengan mengabdi tanpa batas”.

Sebagai bentuk apresiasi kepada Ketua UPT KKN Kebangsaan, acara dilanjutkan dengan pemberian sertifikat dan cenderamata oleh WR I Dr. apt. Zulham, diikuti dengan foto bersama Ketua Panitia Megawati, S.Pd., DPL, DPW, mahasiswa yang bertugas sebagai Koordinator Kecamatan, dan seluruh mahasiswa KKN Angkatan I UNIVERAL.

Kegiatan ini tidak berhenti di sini, tetapi dilanjutkan dengan materi pembekalan lainnya seperti pembuatan laporan oleh Ketua Panitia, profil wilayah oleh Dra. Hj. Aisyah Fatmawati, pelaksanaan observasi, buku dan paten oleh Dr. apt. Nur Khairi, S.Si., M.Si., serta jaminan kesehatan selama melaksanakan KKN oleh Tim BPJS.

Ketua Panitia menjelaskan bahwa pelaksanaan KKN melibatkan 210 mahasiswa/i program studi S1 Farmasi FIK UNIVERAL. KKN Angkatan Pertama UNIVERAL akan dilaksanakan di Kabupaten Bone dengan 21 posko yang tersebar di 5 kecamatan (Kec. Awangpone, Palakka, Tanete Riattang Barat, Tanete Riattang, dan Tanete Riattang Timur). Setiap kecamatan terdiri atas 4 hingga 5 desa. Ketua Panitia, Megawati, yang merupakan dosen bagian analisis farmasi kimia medisinal FIK UNIVERAL, berharap KKN ini dapat terlaksana dengan baik dan berhasil berkat kolaborasi antara mahasiswa/i, perguruan tinggi, dan pemerintah Kabupaten Bone. (*)

News Feed