English English Indonesian Indonesian
oleh

PKK Kecamatan Somba Opu Perkenalkan Inovasi “e-Dasawisma” dan “PKK Berkobar”

FAJAR, GOWA — Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Somba Opu, Nurul Hasanah memaparkan “Inovasi e-Dasawisma” dan “PKK Berkobar” kepada Tim Supervisi Monitoring dan Evaluasi Pelaporan (SMEP) PKK Kabupaten Gowa yang berlangsung di Halaman Kantor Lurah Batangkaluku, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Senin, 8 Juli 2024.

Ia menjelaskan, Inovasi e-Dasawisma ini berawal dari masih seringnya terjadi ketidaksinkronisasian data antara data Puskesmas, BKKBN dan data Dasawisma, sehingga pihaknya berinisiatif berkolaborasi dengan pihak terkait yaitu UPT PP dan KB Kecamatan Somba Opu serta dua Puskesmas di wilayah Kecamatan Somba Opu untuk membuat akses mudah saling melakukan sinkronisasi data melalui e-Dasawisma.

“e-Dasawisma ini menggunakan sistem barcode yang berisi seluruh data anggota keluarga yang diinput dari hasil pendataan Dasawisma kemudian diketik dalam bentuk Word. Sehingga kita tidak perlu setiap tahunnya mengulang format jika ada perubahan data pada satu keluarga,” jelasnya.

Tak hanya itu, lanjut Nurul, Ketua Dasawisma dengan mudah memantau terjadinya perubahan data, dan melaporkan ke Admin untuk dilakukan perubahan data. Pada file data yang telah diinput sangat mudah diakses oleh lintas sektor hanya dengan melalui scan barcode yang dikirimkan.

“Jadi melalui scan barcode yang telah kami kirimkan, mereka sudah bisa melihat data yang mereka butuhkan tanpa harus menunggu laporan. Inovasi ini kami lakukan untuk satu kelompok Dasawisma yakni di kelurahan Batangkaluku namun data yang ditampilkan masih dalam bentuk PDF,” tuturnya.

News Feed