English English Indonesian Indonesian
oleh

Sambut Tahun Baru Islam, Pemkab Gowa Gelar Tausyiah, Zikir, dan Doa Bersama

FAJAR, GOWA — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menggelar Tausyiah, Zikir, dan Doa bersama dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1446 Hijriah di Masjid Agung Syekh Yusuf, Sabtu, 6 Juli 2024.

Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni mengatakan Tahun Baru Islam ini harus dijadikan sebagai momentum refleksi dan intropeksi diri atas apa yang telah dilakukan dilakukan di tahun sebelumnya, khususnya dalam hal menjalankan program-program pemerintah agar berjalan sesuai dengan perencanaan yang ada.

“Saat ini kita memasuki Tahun Baru Islam 1446 Hijriah. Mari kita bermuhasabah dan Semoga ke depan kita diberikan kekuatan lahir dan batin untuk melanjutkan cita-cita pembangunan Kabupaten Gowa yang lebih maju dan masyarakat yang lebih sejahtera,” ungkapnya.

Dirinya menyebut kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Gowa setiap tahunnya sebagai bentuk untuk menumbuhkembangkan nilai dan syiar Islam.

“Peringatan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah ini diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bernuansa keagamaan, seperti kegiatan zikir dan doa sebagai ungkapan syukur kita memasuki tahun baru hijriah sekaligus sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, memohon ampunan atas segala dosa, serta meminta petunjuk dan perlindungan di tahun yang akan datang,” tambah Karaeng Kio, sapaan akrab Wakil Bupati Gowa dua periode ini.

Pj Sekkab Gowa, Abdul Karim Dania mengatakan, pada peringatan Tahun Baru Islam ini menjadi harapan bagi pemerintah daerah untuk bekerja lebih baik lagi. Menurutnya keberhasilan yang diraih pemerintah hingga saat ini merupakan kolaborasi dan seluruh pihak yang ada terutama masyarakat Kabupatem Gowa.

News Feed