FAJAR, MAKASSAR-Dewan Pers melakukan talkshow dengan tema “Kemerdekaan Pers, Jurnalisme Warga, dan Peran Media Sosial” bersama sivitas akademika Universitas Hasanuddin. Kegiatan bertajuk “Dewan Pers Sambang Kampus” tersebut berlangsung mulai pukul 10.00 Wita di Ruang Senat Lt.2, Gedung Rektorat, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Jumat (28/06).
Hadir sebagai narasumber Wakil Ketua Dewan Pers (M.Agung Dharmajaya), Kepala Penerbitan Unhas (Alem Febri Soni), Ketua AMSI Sulsel (Herwin Bahar) dan Influencer Makassar (Runi Virnita Mamonto).
Mengawali kegiatan, Ketua Dewan Pers Dr. Ninik Rahayu dalam sambutannya secara virtual menyampaikan ungkapan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Unhas. Dirinya menuturkan secara umum kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan informasi untuk kembali ke media arus utama. Dirinya mengharapkan kegiatan ini bisa memberikan gambaran dan pemahaman tentang kemerdekaan pers.
Kegiatan resmi dibuka oleh Direktur Kemahasiswaan dan Penyiapan Karir, Abdullah Sanusi, S.E., MBA., Ph.D. Dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan rasa senang bisa menerima Dewan Pers di Unhas. Dirinya mengatakan, talkshow ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memahami lebih dalam tentang dunia jurnalistik dan peran vital Dewan Pers dalam menjaga kualitas informasi Indonesia.
” Kegiatan ini kita harapkan dapat membuka pikiran tentang pentingnya peran media dalam masyarakat. Tidak hanya itu, menambah wawasan untuk memilah informasi yang benar dan bermanfaat. Semoga para peserta bisa mengikuti kegiatan dengan baik,” jelas Abdullah Sanusi.