English English Indonesian Indonesian
oleh

Dampak Sosial Maxride di Makassar, Bantu Mitra Pengemudi Tingkatkan Ekonomi Keluarga

GM MaxOto, Antonio Gratiano menjabarkan kinerja bisnis Bajaj Indonesia. Penjualan dan penyewaan kendaraan roda tiga ini terus meningkat.

“Total sudah 300 unit yang sudah mengaspal di jalanan. Penjualan Bajaj mengalami peningkatan 30 persen setiap bulannya. Sementara, untuk unit yang disewakan sebesar lima kali dari penjualan bulanan,” tuturnya.

Antonio memperkenalkan program Juragan. Kendaraan Bajaj ini disebutnya memiliki peluang bisnis bagi setiap orang. Sejauh ini, partisipasi program Juragan cukup tinggi, ada kenaikan 30 persen dalam tiga bulan terakhir.

Hingga saat ini, ia mengklaim pertumbuhan keikutsertaan program Juragan meningkat, dengan pendapatan rata-rata per bulan mencapai Rp4 juta.

Head of Sales Bajaj Indonesia, Heri Siswanto, menambahkan skema untuk mengikuti program Juragan tidak sulit. Di antaranya melakukan pembelian minimal tiga unit Bajaj.

Dari situ, klien bisa membuka bisnis transportasi di daerahnya dengan dukungan aplikasi Maxride serta supprt untuk promosi dan marketing.

Dalam perjalanannya, Maxride maupun Bajaj berkomitmen untuk terus bertumbuh dan bergerak ke arah digital. Olehnya itu, memasuki kuartal II 2024, Maxride bakal melakukan beragam pengembangan.

Adapun inovasi itu antara lain pembayaran secara non-tunai. Juga mengadakan program-program yang memudahkan pengemudi untuk memiliki unit Bajaj RE, seperti Rent to Own.(wis)

News Feed