English English Indonesian Indonesian
oleh

Terminal Keberangkatan Pindah, Kedatangan Masih di Tempat Sama di Bandara Sulhas

MAROS, FAJAR–Sementara itu, untuk jalur terminal kedatangan masih di tempat yang sama. Progres pembangunan terminal baru kedatangan masih berproses.

Sehingga secara keseluruhan progres rehabilitasi dan pengembangan bandara masih di angka 71 persen. “Perkiraan akan rampung di akhir 2024,” kata Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I, Taufan Yudhistira.

Salah seorang penumpang, Muhammad Taufik menyambut baik pemindahan terminal keberangkatan ini. Menurutnya terminal baru ini lebih luas dan nyaman jika dibandingkan dengan yang lama.

“Hanya saja sempat bingung tadi, sempat mau masuk ke tempat yang lama. Tapi untung teman yang antar lihat banyak mobil naik ke atas. Jadi kita ikut saja dari belakang. Jadinya tidak jalan jauh karena kita di-drop langsung di atas,” ungkapnya.

Tak hanya itu, dia juga berharap agar counter check in Airlines Lion Air bisa ditambah. “Karena lihat saja ini, antreannya panjang sekali. Apalagi kalau ada banyak bagasi pasti lama,” sebutnya.

Taufik sendiri hendak ke Palu dengan jam penerbangan pukul 15.45 Wita.

Terpisah General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Minggus Gandeguai mengatakan pihaknya telah melakukan sosialisasi terkait pemindahan area layanan keberangkatan beserta perubahan alur kendaraan.

“Kami telah menyediakan papan penunjuk arah sesuai dengan jalurnya. Untuk itu kami terus menghimbau masyarakat agar memperhatikan petunjuk arah yang telah disediakan,” katanya. (rin/zuk)

News Feed