English English Indonesian Indonesian
oleh

Korban Pemarangan OTK di Moncongloe Dirujuk ke RSUP Tadjuddin karena Pendarahan

MAROS, FAJAR — Naas menimpa salah seorang warga BTP, Makassar, Mirsan (25). Dia diparangi orang tak dikenal (OTK) saat melintas di jalan depan Kolam Regulasi Nipa-nipa, Kamis dini hari, 27 Juni 2024.

Kejadian bermula ketika Mirsan baru saja pulang mengerjakan skripsi di rumah temannya. “Betul telah terjadi tindak pidana penganiayaan. Kejadiannya sekitar pukul 01.30 Wita,” kata Kapolsek Mongcongloe Iptu Suhardi.

Kejadian berawal saat korban yang diketahui bernama Mirsan mengendarai motor melintas di sekitar Kolam Regulasi Nipa-nipa (waduk) dari arah Antang menuju ke BTP via Moncongloe.

“Pelaku yang mengendarai motor berboncengan dua orang dari arah yang sama tiba-tiba langsung menebas korban yang merupakan mahasiswa Makassar dengan parang,” sebut Suhardi.

Tebasan parang itu pun mengenai lengan sebelah kanan korban. “Setelah melancarkan aksinya itu pelaku langsung kabur,” katanya.

Korban lalu singgah di Alfamart Ballapati dan ditolong oleh warga setempat. Saat ini polisi masih melakukan lidik terhadap kedua pelaku.

“Jadi korban sempat dibawa ke Puskesmas Moncongloe untuk mendapatkan perawatan. Namun masih mengalami pendarahan akibat dari luka terbuka sekitar 15 sentimeter sehingga dirujuk ke RS Tajuddin Makassar,” pungkasnya. (rin/zuk)

News Feed