English English Indonesian Indonesian
oleh

Preview Venezuela vs Meksiko: Teror Rekor

FAJAR, CALIFORNIA—Meksiko akan menghadapi Venezuela di laga kedua grup B Copa America 2024, besok pagi. El Tri akan meneror lawan mereka dengan rekor head to head.

Sebelum duel di SoFi Stadium, Inglewood, California ini, Meksiko sangat superior menghadapi Venezuela. Dari 17 pertemuan, mereka menang 13 kali dan hanya kalah sekali.

Bahkan, kekalahan itu terjadi 1982 silam. Saat itu, Venezuela menang tipis 1-0 di final Central American and Caribbean Games 1982.

Makanya, tidak ada alasan bagi Meksiko dan penggemarnya untuk khawatir. Apalagi, mereka sudah memulai turnamen dengan kemenangan 1-0 atas Jamaika.

Pada laga yang berlangsung di Texas, Gerardo Arteaga menjadi pahlawan kemenangan Meksiko. Ia mencetak gol roket lewat tendangan keras dari tepi kotak penalti pada menit ke-69.

Yang mungkin agak mengganggu Meksiko hanya karena kapten mereka, Edson Álvarez mengalami cedera di laga pertama. Pemain West Ham United itu harus meninggalkan lapangan pada menit ke-30 karena masalah hamstring.

“Kami akan menunggu dan mengetahui dengan baik apa yang terjadi. Ini merupakan pukulan berat bagi kita semua,” kata kata Pelatih Meksiko Jaime Lozano di AFP.

Di kubu Venezuela, kemenangan 2-1 atas Ekuador di laga pembuka tak membuat mereka besar kepala. Pelatih Venezuela, Fernando Batista menegaskan pertandingan melawan Meksiko akan sangat sulit.

“Kami memenangkan pertandingan pertama dan sekarang ada pertandingan rumit lainnya melawan Meksiko. Kami memiliki final lainnya pada hari Rabu (Kamis). Kaki kami tetap di tanah,” ujarnya dikutip dari One Football.

News Feed