English English Indonesian Indonesian
oleh

Tiket Kereta Api Amburadul, Penumpang Datang Pagi Malah Tak Kebagian

Akui Berkendala

Sementara itu, Kepala Seksi Pemanfaatan Sarana dan Prasarana Perkeretaapian BPKA Sulsel, Rachmat Dalu, menjelaskan persoalan tiket memang masih menjadi kendala hingga saat ini. Terbatasnya unit kereta api yang beroperasi jadi penyebab.

“Untuk ketersediaan tiket kereta api masih terbatas, tidak banyak. Ini karena yang tersedia sarana kereta api, yaitu 2 trainset, KRDE TS 1, dan KRDE TS 2 di mana yang melayani satu trainset dan satu trainset-nya lagi stand by. Ketersediaan kapasitas kereta yang tersedia 260 penumpang. Untuk perjalanan kereta hanya tersedia 4 kali perjalanan perhari,” bebernya.

Sehingga pihaknya mengakui belum dapat memenuhi tingginya minat masyarakat untuk mengakses sarana transportasi kereta ini. Kapasitas penumpang terbagi di 10 stasiun yang beroperasi saat ini.

“Jadi untuk Stasiun Pangkajene tidak bisa melayani keseluruhan penumpang. Kami juga sedang berupaya untuk menambah perjalanan agar dapat menampung ketergantungan masyarakat dalam menggunakan kereta api. Selama menunggu, kami minta untuk masyarakat bersabar dan tetap setia menggunakan transportasi publik kereta api,” paparnya. (fit/zuk)

News Feed