“Kesannya sangat luar biasa. Karena saya sebelumnya pernah umrah dengan travel lain tapi yang paling bagus pelayanannya Bulusaraung Travel ini. Bahkan ownernya langsung yang menuntun kita. Pokoknya buat jemaah puas,” ungkapnya.
CEO Bulusaraung Travel, H Suryadi mengungkapkan, city tour yang diadakan memang menjadi bagian dari pelayanaan maksimal yang diberikan Bulusaraung Travel agar jemaah mendapatkan kesan istimewa sebelum nantinya meninggalkan Tanah Suci.
“Ini adalah bagian dari komitmen kami memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah,” ujarnya.
Memasuki musim kepulangan haji bagi jemaah asal Indonesia. Suryadi melaporkan seluruh jemaahnya dalam keadaan sehat. Mereka semua masih akan melaksanakan umrah sebelum pulang ke Tanah Air pada 27 Juni 2024 nanti.
“Setelah selesai puncak haji semua jemaah Alhamdulillah dalam keadaan sehat,” pungkasnya.
Diketahui, sebagai salah satu pemegang izin Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) Kementerian Agama, Bulusaraung Travel yang tergabung dalam Konsorsium Asosiasi Pengusaha Haramain Seluruh Indonesia (Aspirasi) ikut memberangkatkan belasan jemaah haji khusus atau plus di tahun ini.
Dengan menggunakan visa haji resmi, jemaah diberangkat pada 24 Mei 2024 lalu. Selama di Tanah Haram, jemaah mendapatkan fasiltas terbaik. Hotel yang ditempati bahkan berhadapan langsung dengan Masjidil Haram.(maj)