English English Indonesian Indonesian
oleh

Puncak Haji, Jemaah Bulusaraung Travel Nyaman Beribadah Mulai dari Wukuf hingga Lempar Jumrah

MAKASSAR, FAJAR — Jemaah haji khusus Bulusaraung Travel melaksanakan ibadah pada puncak haji dengan nyaman dan khusuyuk. Usai wukuf dan mabit, kini mereka bersiap memulai ritual lempar jumrah, Minggu, 16 Juni 2024, Waktu Saudi Arabia.

Ritual tersebut menandai hari-hari terakhir pelaksanaan ibadah haji dan dimulainya perayaan Iduladha bagi umat Islam. Jemaah haji khusus Bulusaraung Travel sangat bersyukur lantaran tidak ada kendala sama sekali.

“Alhamdulillah pada puncak haji ini kami semua jemaah Bulusaraung Travel telah melaksanakan ibadah dengan nyaman dan khusyuk tanpa ada kendala sedikit pun. Setelah wukuf dan minat, sekarang kami siap-siap untuk lempar jumrah,” ujar salah satu jemaah, Syukur Abdullah.

Menurut Syukur kenyamaan beribadah dirasakan jemaah haji khusus Bulusaraung Travel sejak awal hingga memasuki puncak haji. Terutama saat melaksanakan wukuf di Padang Arafah.

Saat wukuf jemaah menempati maktab dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang kenyamanan untuk beribadah. Maktab yang ditempati bahkan dilengkapi pendingin atau AC hingga makanan serta minuman segar menghadapi panasnya cuaca di Padang Arafah.

“Untuk fasilitas wukuf semuanya lengkap. Tenda ada AC-nya, banyak makanan-minuman sampai buah-buahan semuanya ada disediakan Bulusaraung Travel,” ujar Syukur.

Atas semua fasilitas maupun pelayanan yang didapatkan, Syukur menyucapkan terima kasih kepada Bulusaraung Travel yang telah amanah dalam memberangkatkan jemaahnya menunaikan ibadah haji dengan sangat nyaman.

Ia berharap, setelah semuanya selesai, segera bisa kembali ke Indonesia dengan selamat, sehat, dan mendapat predikat haji mabrur.

News Feed