Di kubu Guatemala, mereka tiba di laga persahabatan ini dengan bekal kemenangan 6-0 atas Dominika dan 3-0 kontra Kepulauan Virgin Britania Raya 3-0.
Akan tetapi, jelas tidak ada yang mengharapkan tim asuhan Luis Fernando Tena membuat kejutan di pertandingan nanti. Dan itu cukup masuk akal jika melihat sejarah pertemuan kedua negara.
Pada dua uji coba terdahulu, Guatemala menjadi bulan-bulanan Argentina. Pada pertemuan pertama 2013 silam, mereka dihajar 4-0. Setelah itu, pada duel terakhir 2018 silam, Argentina menang 3-0.
Luis Fernando Tena diyakini akan melakukan setidaknya satu perubahan di laga ini, dengan Nathaniel Mendez-Laing kemungkinan akan digantikan oleh Carlos Mejia sebagai ujung tombak. (amr)
Prakiraan pemain
Guatemala (4-2-3-1): Hagen; Samayoa, Jose Pinto, Jose Ardon, Morales; Castellanos, Galindo; Franco, Santis, Mendez; Carlos Mejia
Argentina (4-3-3): E. Martinez; Molina, Romero, Otamendi, Tagliafico; Palacios, Alliser, Fernandez; Messi, Alvarez, Gonzalez.