English English Indonesian Indonesian
oleh

UMI Kumpulkan Guru Besarnya Bahas Gagasan Wujudkan Indonesia Maju

FAJAR, MAKASSAR– Para guru besar atau profesor Universitas Muslim Indonesia (UMI) berkumpul memberikan gagasan mewujudkan Indonesia maju.

Gagasan disampaikan dalam Seminar Nasional bertajuk Gagasan Besar Profesor UMI Mewujudkan Indonesia Maju.

Total ratusan gueu besar yang dilahirkan UMI, didatangkan bersama para senat akademik UMI ini berlangsung di Aula Lantai 3 Pascasarjana UMI, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Kamis,13 Juni.

Ada empat sesi dengan topik berbeda dalam semunar tersebut. Meliputi topik Penguatan Kemandirian dan Daya Saiang Nasional Mewujudkan Indonesia Maju. Kemudian Pengembangan dan Hilirisasi Pusat Unggulan UMI.

Lalu Pengembangan Keterampilan Filosofi secara Holistik dan Terpadu dengan Penguasaan Teknologi Pembelajaran Berbasis Sistem Tutor Cerdas. Serta Pemutakhiran Struktur Organisasi, Tata Kerja, dan Kelembagaan Institusi UMI.

Ketua Dewan Profesor UMI, Prof Mansyur Ramly menjelaskan jika UMI turut memberikan gagasan yang harus diperbaiki bangsa Indonesia.

Antara lain masalah pendidikan nasional, pembangunan ekonomi berkeadilan, dan pembangunan sosial kemasyarakatan, serta masalah demokrasi dan sebagainya.

“Juga masalah hukum bahwa memang kita masih menyaksikan bahwa pembangunan hukum nasional kita ini masih terkesan belum berkeadilan. Ini penting semakin ditingkatkan kualitasnya,” jelas pria yang juga Ketua Pembina Yayasan Wakaf UMI ini.

Prof Mansyur juga mengatakan, gagasan yang diberikan profesor UmI bermuara kepada pembangunan bangsa. Gagasan ini pun bisa menjadi masukan-masukan kepada presiden terpilih untuk mempertajam visi misi mereka dalam lima tahun ke depan.

News Feed