English English Indonesian Indonesian
oleh

Diperintahkan Langsung Kerja, Ini Daftar 19 Pejabat Tinggi Pratama Kemendes PDTT yang Baru

FAJAR, JAKARTA—Sebanyak 19 Pejabat Tinggi Pratama Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) dilantik dan diambil sumpahnya kemarin.

Mereka dilantik dan diambil sumpah melalui Keputusan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Nomor 300 Tahun 2024.

Para Pejabat Tinggi Pratama tersebut adalah Hasrul Edyar sebagai Kepala Biro Kepegawaian dan Organisasi, R Bambang Widyatmiko sebagai Inspektur I, Ari Indarto Sutjiatmo seagai Inspektur V, Luthfy Latief sebagai Direktur Pengembangan Sosial Budaya dan Lingkungan Desa dan Perdesaan, Teguh Hadi Sulistiono sebagai Direktur Fasilitasi Pemanfaatan Dana Desa, Dwi Rudi Hartoyo sebagai Direktur Advokasi dan Kerja Sama Desa dan Perdesaan, Helmiati sebagai Dirketur Pembanguunan Sarana dan Prasarana Desa dan Perdesaan, Widarjanto sebagai Direktur Pengembangan Kelembagaan Ekonomi dan Investasi Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Muh. Fachri sebagai Direktur Pengembangan Produk Unggulan Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Muhammad Asnawi Sabil sebagai Direktur Promosi dan Pemasaran Produk Unggulan Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi

Selanjutnya, Sumarlan sebagai Direktur Penyerasian Pembangunan Daerah Khusus, Fince Decima Hasibuan sebagai Direktur Penyerasian Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Lingkungan, Rully Rachman sebagai Direktur Pengembangan Satuan Permukiiman dan Pusat Satuan Kawasan Pengembangan, La Ode Muhajirin sebagai Direktur Perencanaan Perwujudan Kawasan Transmigrasi.

News Feed