English English Indonesian Indonesian
oleh

Dentin Volume IV FKG UMI Hadirkan Ratusan Dokter Gigi Seluruh Indonesia

UMI secara umum, kata dia, sedang gencar-gencarnya mencapai target yang diinginkan. Sejak awal berdirinya, UMI ditargetkan menuju World Class University.

Dekan FKG UMI Prof drg H Moh Dharma Utama, PhD, SpPros, menjelaskan, jika Dentin sejatinya adalah ruang untuk mengembangkan diri dan membangun jejaring sesama dokter gigi di Indonesia.

“Kemudian secara bersama-sama mengembangkan dan meningkatkan potensi diri agar pelayanan kita kepada masyarakat semakin maksimal,” tutupnya.

Pada sesi seminar nasional Dentin Volume IV ini menghadirkan narasumber dokter dan dokter gigi dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di Indonesia.

Kegiatan yang berlangsung dalam dua tahun sekali ini merupakan bagian dari rangkaian Milad ke-70 UMI dan Milad ke-12 FKG UMI. Tampak hadir Ketua Pengurus YW UMI, Prof. Dr. Hj. Masrurah Mokhtar MA, Dekan FKG Unhas, Ketua POMD FKG UMI, Ketua PDGI Sulsel, Pimpinan FKG UMI, dosen, karyawan, serta mahasiswa FKG UMI. (wis)

News Feed