English English Indonesian Indonesian
oleh

Proyek Stadion Lagaligo Mangkrak, Pemerintah Ngos-ngosan Kehabisan Anggaran

PALOPO, FAJAR- Revitalisasi Stadion Lagaligo Kota Palopo terhenti. Sudah beberapa bulan ini proyek terbengkalai.

Proyek tersebut telah ditinggalkan para pekerja. Diketahui ini dikerjakan oleh rekanan PT Khanza Sejahtera dengan anggaran Rp19,1 miliar bersumber dari APBD.

Warga Kelurahan Lagaligo, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Hendra mengatakan, stadion tersebut terakhir kali dikerjakan pada akhir Maret. Hingga Juni ini tidak ada lagi aktivitas pekerjaan di stadion.

“Lihat sendiri maki, tidak ada pekerja di dalam toh,” kata Hendra, kemarin.

Ketua Aliansi Pemerhati Masyarakat Palopo (PMP)
Bung Black mengatakan sebenarnya pemerintah tidak boleh meninggalkan proyek revitalisasi stadion begitu saja. Apalagi, itu salah satu ikon Palopo.

“Harus menjadi perhatian serius Pemkot Palopo, tidak bisa dibiarkan terbengkalai begitu saja. Tidak ada alasan Pemkot Palopo untuk tidak melanjutkan,” tuturnya

Tenaga Teknis PT Khanza Sejahtera Suhady Wibowo mengatakan pihaknya sudah menyelesaikan pekerjaan revitalisasi stadion Lagaligo itu sekitar 70 persen, bahkan hampir 80 persen. Masih 30 persen belum terselesaikan, karena terkendala di keuangan dan waktu kontrak.

“Kita mau lanjut sudah tidak ada dana kita pakai kerja. Kan di kontrak itu kalau sistem termin, kan, setiap berapa persen pekerjaan terselesaikan kan dicairkan lagi,” bebernya

Terpisah, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas PUPR Kota Palopo Ibnurus mengatakan kegiatan dihentikan karena belum ada kejelasan penganggaran. “Sampai ditentukan kemudian,” bebernya. (bso/zuk)

News Feed