English English Indonesian Indonesian
oleh

Kerja Sama 4 Universitas, Perpustakaan Sejarah UNM Sukses Menggelar Webinar Nasional 

“Dengan memperhatikan hal tersebut maka konsep pembelajaran edupreneur banyak memegang peran penting dalam menunjang kebutuhan mahasiswa ketika nantinya akan berwirausaha,” terang M Nur.

Narasumber ketiga, dosen Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta Amma Muliya Ramadoni yang membawakan materi berkaitan dengan “Pancasila, edupreneur, dan Gen Z ”.

Amma Muliya mengatakan, perubahan industrialisasi dari era 1.0 menuju era 5.0 merupakan salah satu perubahan yang membawa Gen Z untuk dapat beradaptasi dalam era industrialisasi di masa sekarang. 

“Tentu saja edupreneur merupakan metode yang dapat ditempuh oleh mahasiswa guna mengembangkan kemampuan khususnya di bidang kewirausahaan melalui pendekatan edupreneur di era 5.0,” kata Amma.

Pembina Perpustakaan Prodi Pendidikan Sejarah, Khaeruddin yang turut hadir mengatakan, webinar ini memberikan kontribusi secara langsung terhadap peringatan Hari Lahir Pancasila.

“Di mana pancasila sendiri bukanlah hanya sekedar sikap, bukan hanya laku, bahkan diksi, melainkan ia berupa aksi yang secara riil dibuktikan melalui pemaparan materi setiap narasumber,” tutur Khaeruddin saat memberikan penguatan.

Bustan selaku Ketua Prodi Pendidikan Sejarah dan WD III FIS-H UNM, Bahri hadir 

memberi sambutan, sekaligus membuka acara tersebut.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan banyak apresiasinya terhadap kegiatan ini.

Dia juga berharap agar Perpustakaan Prodi Pendidikan Sejarah dapat secara maksimal dan berkelanjutan memberikan kontribusi positif dalam mengembangkan Prodi Pendidikan Sejarah.

News Feed