English English Indonesian Indonesian
oleh

Kopinovasi Gandeng Undipa Ajarkan Mahasiswa Berwirausaha Kopi

MAKASSAR, FAJAR — Mahasiswa Universitas Dipanegara (Undipa) Makassar, bakal didampingi Kopinovasi untuk berwirausaha.

Kali ini dalam inkubator bisnis kopi, Kopinovasi bakal membuka kelas dengan memfasilitasi seluruh ide-ide dan semangat mahasiswa Undipa. Mereka akan memajukan industri kewirausahaan, khususnya kopi.

Direktur Utama Kopinovasi, Irsan Yumenk mengatakan, setelah MoU akan diatur waktu sesegera mungkin untuk mengumpulkan mahasiswa atau mahasiswi di Undipa.

Mereka ini akan diberikan terlebih dahulu perkenalan mengenai apa itu kopidukasi yang merupakan inkubator bisnis. Setelah itu mahasiswa akan di motivasi diberi semangat dan ide kreatif berwirausaha dibidang kopi.

Sehingga dengan hal tersebut, kata Irsan, menggugah semangat mereka untuk mulai fokus terhadap bidang kewirausahaan kopi.

“Jadi kami di PT Kopinovasi sebagai inkubator bisnis, tugasnya sebagai pendampingan bisnis kepada usaha yang baru mau berjalan, ataupun yang sudah berjalan,” tuturnya, Rabu, 22 Mei 2024.

Kemudian, setelah perkenalan dan memotivasi maka masuklah ke tahap langkah-langkah apa yang bakal dilakukan dahulu dalam berwirausaha kopi.

“Untuk waktunya kami fleksibel, kalau bisa secepatnya. Kapanpun Rektor Undipa ada waktu untuk mengumpulkan mahasiswanya, kami siap membawakan instruktur dan peralatan serta bahan,” ucapnya.

Rektor Universitas Dipanegara (Undipa) Makassar, Dr Y Johny W Soetikno, SE, mengatakan, melalui MoU ini ke depan akan dibuka dahulu satu kelas untuk ikut dalam Kopinovasi.

Johny mengatakan, setelah MoU tentunya semua ini harus segera dijalankan. Sebab ia tak mau sekadar hanya kolaborasi sebatas kertas.

News Feed