FAJAR, GAZA—Hamas menyampaikan belasungkawa atas kematian Presiden Iran Ebrahim Raisi dalam kecelakaan helicopter.
Lewat sebuah pernyataan, Hamas seperti dikutip dari Malay Mail menyebut Raisi sebagai “pendukung terhormat” kelompok militan Palestina itu.
Hamas mengatakan pihaknya menghargai dukungan Raisi terhadap perlawanan Palestina, dan upaya solidaritas yang tak kenal lelah terhadap warga Palestina sejak dimulainya perang Israel-Hamas di Gaza setelah serangan kelompok tersebut pada 7 Oktober.
Kelompok militan tersebut mengatakan pihaknya menghargai Raisi dan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian, yang juga tewas dalam kecelakaan hari Minggu, atas upaya politik dan diplomatik yang intens untuk menghentikan agresi Zionis (Israel) terhadap rakyat Palestina.
Selama ini, Iran dilaporkan mendukung Hamas secara finansial dan militer. Mereka juga memuji serangan kelompok militan tersebut pada 7 Oktober terhadap Israel yang disebutnya sebagai sebuah “sukses” namun membantah terlibat. (amr)