English English Indonesian Indonesian
oleh

Akui Musim MU Mengecewakan, Erik ten Hag tak Tahu Masa Depannya di Old Trafford

FAJAR, MANCHESTER—Manchester United mengalahkan Newcastle United dalam laga kandang terakhir mereka di Old Trafford hari ini. Meski menang, tidak ada perubahan dalam klasemen dan suasana hati kubu Setan Merah.

Pelatih Manchester United Erik ten Hag, berbicara kepada Sky Sports: mengatakan, ini musim yang sulit dan mengecewakan bagi mereka.

“Saya pikir kami mengalami musim yang sulit, tetapi ada satu hal yang konstan dan itu adalah mereka [fans] yang bersama kami dan mendukung tim. Kami sangat senang dengan hal itu dan kami ingin membayarnya kembali,” katanya.

“Pertandingan terakhir kami [di kandang]. Kami ingin berterima kasih kepada mereka karena tetap bersama kami, kami berada dalam masa-masa sulit,” lanjutnya.

Menurutnya, kesulitan yang mereka hadapi sangat normal. “Kami sedang dalam masa transisi di klub ini dan hasilnya tidak seperti yang kami harapkan. Kami juga punya alasan, tapi ini masih musim yang mengecewakan,” tegasnya.

Tentang masa depannya sendiri di klub, Ten Hag tidak mengetahuinya. “Saya tidak bisa menjawab pertanyaan ini malam ini karena jawabannya sangat panjang,” jelasnya.

“Saya rasa ini bukan saat yang tepat untuk membicarakan hal ini. Saya harus berbicara tentang pertandingan berikutnya dan final yang hebat – ini adalah pencapaian besar bahkan di musim yang mengecewakan. Saya melihat hal positif yang dikembangkan tim ini,” tegasnya. (amr)

News Feed