“Walaupun semangat sangat diperlukan, namun tanpa aksi nyata, semuanya menjadi sia-sia,” ujar Andi Islamuddin usai pelantikkan.
Ia menekankan bahwa pedomannya adalah AD/ART, sehingga rapat kerja sangat diperlukan untuk merumuskan langkah-langkah konkret yang akan dilakukan dalam jangka waktu satu tahun maupun empat tahun ke depan. Evaluasi terhadap program-program yang dilakukan pun akan dilakukan setiap tahunnya.
Selain itu ia mengingatkan sinergi dan kolaborasi antarpengurus sangat diperlukan.
“Pemda akan terus memberikan dukungan, karena kami percaya bahwa kami tidak dapat bekerja sendirian. Kami membutuhkan ide dan pemikiran dari semua pihak untuk memajukan daerah ini,” tambahnya.
Dia juga mengingatkan tugas utama KORMI, adalah memastikan seluruh olahraga tradisional terinventarisasi, memastikan olahraga ini membudaya di masyarakat dan tidak punah. (an)