Di tempat berbeda, General Manager PLN UID Sulselrabar, Moch Andy Adchaminoerdin mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian PLN dalam memberikan pemahaman sejak dini kepada siswa, tentang proses bisnis PLN serta potensi bahaya listrik sejak dini.
“Penjelasannya mengenai sumber tenaga listrik, penggunaan listrik yang aman dan potensi bahaya listrik, serta pencegahannya,” jelas Andy.
Andy menyampaikan, PLN berkomitmen untuk terus mendukung upaya pendidikan dan edukasi bagi generasi muda seputar ketenagalistrikan. (sae)