English English Indonesian Indonesian
oleh

Pascasarjana Unpacti Makassar Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Ada Peluang Kuliah Gratis

FAJAR, MAKASSAR-Universitas Pancasakti Makassar di bawah naungan Badan Penyelenggara Yayasan Al-Agshan terus mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Salah satu bentuk kepedulian Universitas Pancasakti Makassar terhadap penyiapan SDM Indonesia adalah memberikan peluang bagi masyarakat untuk melanjutkan kuliah Strata Dua (S2) dengan Program “Kuliah Gratis”.

Saat ini, Universitas Pancasakti Makassar memiliki Pascasarjana khususnya Program Studi Magister Ilmu Pemerintahan, yang merupakan satu-satunya perguruan tinggi swasta di Wilayah Indonesia Timur yang membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru (Maba) dengan menawarkan “Kuliah Gratis”.

Dibawah kepemimpinan Dr. Anirwan selaku Direktur Pascasarjana Universitas Pancasakti Makassar, yang merupakan alumni Unhas, tersedia kesempatan bagi Aparatur Desa dan Alumni untuk melanjutkan pendidikan pada tingkat Magister/Strata Dua (S2).

“Sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan, Unpacti Makassar memberikan kesempatan Kuliah Gratis S2 Ilmu Pemerintahan Program Pascasarjana bagi Aparatur Desa dan Alumni,” ujar Dr. Anirwan, Direktur Pascasarjana Unpacti Makassar.

Dr. Anirwan juga menyatakan bahwa Kuliah Gratis bagi Aparatur Desa dan Alumni dapat diperoleh dengan memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.

“Syarat dan ketentuannya, cukup mengajak 5 (lima) orang untuk kuliah bersama di S2 Ilmu Pemerintahan Program Pascasarjana Universitas Pancasakti Makassar,” tambahnya.

Terkait kesempatan bagi masyarakat umum untuk memperoleh Kuliah Gratis, Dr. Anirwan menyatakan bahwa ruang tetap terbuka, namun dengan kuota yang terbatas.

News Feed