English English Indonesian Indonesian
oleh

Bahasa Cinta Kalangan Mahasiswa

Oleh:
Shabrina Indriani Herman
Mahasiswa UNM
Saat ini sedang melakukan magang jurnalistik di Harian FAJAR

LOVE language atau bahasa cinta, adalah suatu bentuk sikap individu untuk mengungkapkan rasa kasih sayang dan cintanya kepada individu lain. Bahasa cinta sangat penting untuk dikenali dan dipahami karena merupakan salah satu kunci sukses dalam membangun hubungan (Syamsiyah, 2022).

Memahami bahasa cinta memudahkan setiap orang untuk berkomunikasi atau mengungkapkan perasaannya sesuai keinginannya. Awalnya hubungan yang kaku berubah menjadi hubungan yang harmonis dan tentunya penuh cinta.

Bahasa cinta tidak hanya berlaku pada hubungan antar sepasang kekasih. Namun juga berlaku pada keluarga, sahabat, atau kerabat dekat.
Harap diperhatikan, bahwa kebutuhan akan bahasa cinta dapat berubah seiring berjalannya waktu sesuai dengan keadaan dan situasi.

Dengan terpenuhinya kebutuhan bahasa cinta secara maksimal, maka kualitas hubungan akan meningkat secara alami. Cinta yang ideal akan tercipta dan bertahan lama.

Memahami bahasa cinta seseorang adalah ketika kita mengamati, memperhatikan, dan mengamalkan atau menerapkan sikap dan bahasa cinta kita kepada orang yang kita cintai secara langsung. Bahasa cinta yang diberikan juga harus tersurat atau tertulis, bukan hanya tersirat.

Bahasa cinta diklasifikasikan berdasarkan tipe dominan masing-masing individu. Seperti yang diungkapkan Chapman yang menulis teori Lima Bahasa Cinta. Untuk menciptakan hubungan yang harmonis, diperlukan pemahaman akan kebutuhan bahasa cinta masing-masing. Memahami bahasa cinta seseorang memerlukan observasi, perhatian, dan pembiasaan sikap.

News Feed