English English Indonesian Indonesian
oleh

Korwil Mammisata Apersi Sulsel Resmikan Musalla Nurhasiah

FAJAR, GOWA — Rangkaian kegiatan Apersi Ramadan Berbagi (ARB) ditutup dengan peresmian Musala Nurhasiah di kediaman Koordinator Wilayah Mammisata Apersi Sulsel, H Harianto Daeng Nai di Parang Banoa, Gowa, Senin, 1 April 2024.

Kegiatan itu juga dirangkaikan dengan acara buka puasa yang dihadiri ratusan undangan dari pengurus. Seperti Kawantim Huswan Husain, Sekum H Irwan Hasan, Bendum Sulkifli Isjar, Ketua OKK H Darwis Daeng Naidan, anggota Apersi lainnya.

Dari mitra perbankan, hadir DRM Bank BTN Wilayah V, Erik Budi Setiawan, Branch Manager BTN Makassar Yusuf Sadeli, BM BTN Syariah H Hasrul, KCP Bank BTN Panakukkang Rahmat, Kacab BSI Jl Veteran H Burhan, Jhony dari BRI Cabang Gowa, serta perwakilan Bank BNI dan Bank Sulselbar.

Acara buka puasa ini makin semarak karena dihadiri pula anak panti asuhan, serta masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya, H Anto berterima kasih atas kehadiran para undangan. Terkhusus kepada kedua orang tuanya. “Tanpa mereka, saya tak mungkin bisa sampai di titik ini,” ujarnya menahan haru.

Kediaman keluarga H Anto dan istrinya, Hj Hajrah Daeng Ngasi, berdiri di atas lahan seluas lima hektare. Di sekitarnya juga ditanami berbagai macam pohon berupa kelapa, rambutan, maupun durian.

Juga dilengkapi dengan kolam renang, beberapa ekor kuda, dan tempat permainan anak-anak. Sehingga kehadiran musala itu sangat tepat, untuk digunakan baik oleh keluarga, pengunjung, dan masyarakat sekitar.

“Insyaallah ini akan menjadi amal jariah bagi keluarga Bapak Haji Anto dan Ibu Hajjah Hajrah Daeng Ngasi,” ucap Ketua DPD Apersi Sulsel, Yasser Latief, saat memberikan sambutan.

News Feed