FAJAR, LIVERPOOL—Manajer Liverpool, Juergen Klopp menunjukkan rasa kasihannya kepada Sparta Praha dan penggemarnya setelah mereka kalah agregat 11-2 di babak 16 besar Liga Europa.
Menurut Klopp, itu adalah kekalahan buruk bagi Sparta Prague dan pendukung mereka yang melakukan perjalanan ke luar negeri. Makanya, ia menyampaikan harapan terbaiknya untuk mereka dalam mengejar gelar Ceko.
“Ya, ada perbedaan kualitas. Itu sebelum pertandingan jelas. Selalu seperti ini, jika tim dengan kualitas lebih tinggi menunjukkan sikap yang benar maka itu akan menjadi rumit,” ujarnya dikutip dari Liverpool.com.
Klopp mengaku sangat paham situasi Sparta Praha. “Saya bekerja untuk klub yang lebih kecil di Jerman bersama Mainz dan Anda bisa memenangkan pertandingan (melawan tim yang lebih besar) tetapi Anda benar-benar membutuhkan bantuan dari lawan dan kami tidak membutuhkan bantuan. Kami menunjukkan sikap yang sangat baik dan itu sulit bagi Sparta,” jelasnya.
“Sekarang adalah minggu yang berat bagi Sparta, namun para suporter setidaknya menikmati perjalanan ini dan cara mereka berperilaku di pertandingan kandang sangat bagus. Sekarang sisa musim dimulai dan mereka bisa bertarung memperebutkan gelar,” ujarnya.
Dalam laga hari ini di Anfield, Liverpool menang 6-1 dengan empat golnya tercipta di 15 menit pertama. Sebelumnya, pada laga leg pertama, Liverpool menang 5-1 di Praha. (amr)