FAJAR, MAKASSAR-Pasangan Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka menang dalam hasil penghitungan suara di TPS tempat Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan Bahtiar Baharuddin menyalurkan suaranya.
Diketahui, TPS tersebut ialah TPS 001 Kelurahan Sawerigading, Kecamatan Ujung Pandang, Makassar. Bahtiar menyalurkan hak pilihnya sekira pukul 08.00 WITA pagi bersama keluarganya.
Penghitungan suara Capres-cawapres dimulai pukul 16.20 WITA. Dihadiri oleh para saksi Paslon, KPPS, penyelenggara pemilu lainnya, masyarakat dan awak media.
Dalam hasil rekapannya, Prabowo – Gibran menang dengan 119 suara, meninggalkan Anies – Muhaimin 71 suara, dan Ganjar – Mahfud di posisi buncit dengan hanya 17 suara.
Jumlah DPT pada TPS yang terletak di aula IMMIM Jl Jenderal Sudirman tersebut sebanyak 232. Jumlah pengguna hak pilih dalam daftar pemilih tetap (Dpt) mencapai 186, daftar pemilih tambahan (Dptb) 9 orang, dan daftar pemilih khusus (Dpk) 7 orang.
Dari semua suara yang dihitung, sebanyak 6 suara dinyatakan tidak sah. 5 diantaranya karena pemberi hak pilih mencoblos lebih dari satu Paslon. Sedangkan 1 diantaranya tidak mencoblos satu Paslon manapun.
Ketua KPPS TPS 001 Sawerigading, Lemsur mengatakan, jumlah surat suara yang sah yaitu 207, dan enam merupakan tidak sah. Awalnya, sebelum penghitungan suara KPPS sempat keliru menuliskan jumlah surat suara yang terpakai, yakni 212. Sementara setelah rekapan, ada 213 surat suara terpakai.
“Itu kurang 1 karena masih ada (pemilih) yang salah kasih masuk ke kotak (berbeda dengan surat suara). Sebenarnya diawasi, tetapi mungkin ada kesalahan panitia, pada saat memasukkan kurang teliti,” ungkapnya. (uca/*)