“Alhamdulillah, Unhas tahun ini berhasil mempertahankan posisinya di sepuluh besar di peringkat ke-7 seperti pada tahun 2021. Tentu ini sebuah capaian yang tidak mudah dan ini merupakan hasil dari kerja kolektif seluruh elemen di Unhas yang saling mendukung satu sama lain,” kata Prof Ruslin.
Lebih lanjut, Prof Ruslin mengharapkan pada pelaksanaan Pimnas ke depan, agar delegasi Unhas akan semakin bersinar dengan melahirkan karya karya unggul. Tahun ini, Unhas berhasil meloloskan 29 tim ke Pimnas. Dengan jumlah tersebut, Unhas menempati peringkat 4 nasional kampus dengan jumlah tim lolos Pimnas terbanyak.
Sementara Direktur Kemahasiswaan dan Penyiapan Karier Abdullah Sanusi Ph.D menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim yang telah bertanding dengan maksimal. “Ini adalah hasil terbaik yang telah ditorehkan Unhas tahun ini. Ke depan tentu akan kita melakukan pembenahan untuk memperoleh pencapaian-pencapaian lebih baik lagi,” kata dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis ini.
Adapun prestasi yang diperoleh delegasi Unhas adalah sebagai berikut :
KATEGORI MAHASISWA BERTALENTA
Kelas PKM-KC-1 Puan Maharani
Kelas PKM RE-2 Nur Qadri Febrianti
Kelas PKM RE-6 Anugerah Yaumil Ramadhani Aziz
KATEGORI POSTER
MEDALI EMAS
Skim PKM-PM (Tim Akkarena) yang diketuai oleh Faiqah Nur Fadhila (Fak. Keperawatan)
Skim PKM-K (Tim Mammuno Flies) yang diketuai oleh Rivaldi Pratama (Fak. MIPA)
Skim PKM-RSH (Tim Talkamsea) yang diketuai oleh Muhammad Rafli Anugrah (Fak. Kedokteran)
Skim PKM-RE (Tim Lacto) yang diketuai oleh Azimah Salsabila (Fak. Farmasi)