English English Indonesian Indonesian
oleh

Albert Bennanda, GM Ibis Hotel yang 16 Tahun Konsisten Berkarier di Industri Perhotelan

FAJAR, MAKASSAR- Industri hotel menjadi salah satu sektor yang semakin berkembang dari tahun ke tahun, meski sempat terguncang semasa pandemi kemarin industri ini perlahan mulai kembali merangkak.

Hal ini pula yang dirasakan oleh Albert Bennanda Widjaya, General Manager Ibis Makassar City Center. Meski baru menjabat selama tiga bulan, Albert bukan lagi sosok awam di industri perhotelan atau dunia hospitality.

Lelaki kelahiran 1989 itu terjun ke dunia perhotelan kali pertama seusai berhasil tamat dari Sekolah Menengah Atas (SMA). Meski tidak berada memiliki background di bidang ini, ia telah menekuni perjalanan panjang selama 16 tahun.

Kariernya dimulai pada pekerjaan di salah satu hotel lokal di Kalimantan, kemudian tahun 2010 ia dipindahkan ke salah satu hotel terkenal di Pontianak.

“Awal 2010 sudah masuk (hotel) lalu 2019 beralih ke Banjarmasin sebagai manager eksecutive promosi di hotel yang sama,” bebernya saat berkunjung di Redaksi Harian FAJAR, Selasa 31 Januari 2023. Ia ditemani Head Sales Ibis Losari, Safii.

Berada dinaungan Accor Corporate, Albert sapaannya dipindahkan kembali pada tahun 2021, hingga akhirnya penghujung 2022 kemarin berhasil menempat di Makassar sebagai General Manager.

“Perhotelan tidak pernah berhenti berimprovisasi, di lokasi saya awalnya cuma 8-9 brand sekarang sudah memiliki 50 brand dan berkembang menjadi lebih luas. Sehingga kreativitas dituntut dalam persaingan,” lanjutnya.

Ide harus tetap ditingkatkan sehingga dapat mengetahui bagaimana cara menghadapi dan memberi kontribusi dalam membuat hotel menjadi baik.

Bahkan, latar belakang sang bapak yang kuat di dunia politik tak menjadikan laki-laki kelahiran Pontianak itu beralih dari industri perhotelan.

Lulusan Manajemen ekonomi keuangan Universitas Tanjungpura itu merupakan anak dari putra daerah Kalimantan Barat sekaligus Anggota aktif DPR-RI Adrianus Asia Sidot.

“Untuk saat ini belum kepikiran ke sana (politikus), karena lebih senang menekuni hal yang lebih saya kuasai saat ini,” beber anak Mantan Bupati Kab Landak itu.

Di bawah kepemimpinannya, ia siap mengembangkan Ibis Hotel jauh lebih baik. Ibis Hotel berdiri staregis di Losari. Hotel yang menawarkan akses mudah di pusat kuliner, belanja dan hiburan. Hotel ini melayani 205 kamar berdesain minimalis modern. Hanya 20 menit dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin dan 10 menit dari Pelabuhan Soekarno-Hatta. (fni/*)

News Feed